Category Archives: cerita

Baru terasa ketika sudah berlalu

Standar

tangga2Ketika kita berbicara tentang sebuah kehidupan, maka terdapat hal unik yang mendasarinya. Ada yang bilang hidup adalah sebuah pengorbanan yang diringi dengan sebuah perjuangan. hidup ini hanya sekali, Suatu ketika entah kita sadar atau tidak pasti kita akan mati. Hal ini terjadi tidak hanya kepada manausia akan tetapi kepada semua makhluk Tuhan. Semua akan kembali kepada asalnya.

Terdapat suatu posisi dimana terkadang akan hal yang sepele kita mungkin tidak sadari, mari bersama coba kita renungi. Ketika kita mulai masuk sekolah, bagitu terasa asing, tidak mengenal siapapun, semakin hari berganti dan thun berlalu kita semakin kenal dengan satu sama lain, Kita akan mendapatkan seorang teman. Mungkin jarang yang memikirkan apakah selamanya kita akan senantiasa bersama dengan temen2 kita sewaktu sekolah  ??? Kemungkinan besar jarang yang memikirkan itu ketika usia tersebut karena kita terhanyut dengan kesibukan masing2. Namun demikian, ketika melihat anak2 dibawah kita sekolah atau yang lainnya, pernahkah kita secara sengaja atau tidak tiba2 mengenang hal itu ?????

Setelah selesai sekolah sampai menuju perguruan tinggi dan hingga akhirnya mendapat pekerjaanpun, kemungkinan akan banyak hal yang akan terjadi seperti itu pula. Ya…kalau kita berbicara tentang hal itu banyak yang bisa diambil pelajaran yang sangat berharga, ada permulaan pasti ada akhir. Tidak ada yang abadi kecuali Tuhan. Begitu cepat keasingan itu muncul ketika kita mendapatkan suatu tempat baru, begitu cepat pula kita menyesuaikan diri namun ketika masanya tiba akan begitu cepat pula kita mengakhirinya pergi meninggalkan saudara2, teman2 dan semua orang yang kita cintai. dan selanjutnya kita akan pergi kemana ??????

Kesedihan, kebahagiaan, suka duka begitu cepat datang dan pergi silih berganti setiap saat dan setiap waktu. Apakah kemudian akan begitu mudah pula untuk kita mengukirkan sebuah kisah untuk kita tinggalkan nanti, dan ternyata tidak semudah membalikkan tangan semua itu akan berlalu. Ternyata membutuhkan sebuah perjuangan dan pengorbanan yang sangat luar biasa. Atau mungkin ada pilihan lain untuk kita terhanyut didlaamnya dan tidak mendapatkana pa2 kecuali sebuah penyelasan “kenapa aku melakukan begitu dulu seandainya bisa terulang”,,,dan ternyata semua hal tidak akan pernah bisa terulang lagi…

Keunikan sebuah kehidupan yang bervariasi begitu menakjubkan, semua tergantung dengan kita akan memilih yang mana “apakah kita akan menjadi yang biasa saja atau yang luar biasa ????”‘ semua adalah pilihan yang membantu untuk menentukan kehidupan kita kelak dimasa mendatang…..

Tuhan, terimakasih Engkau telah memberikan kesempatan untuk hidup, untuk berkumpul, berbagi ilmu, berkerjasama dengan semua orang yang pernah aku kenal atau yang tidak ku kenal. InsyaAllah kita akan selalu menjadi saudara semua saudaraku….Amiin

I LOVE MY TEACHER

Standar

hjkl  Sekilas kisah berkaitan dengan perjuangan seorang anak manusia didaerah yang terpencil.

Indonesia mempunyai wilayah yang luas dan memiliki penduduk yang banyak. Penduduk tersebut tersebar diberbagai penjuru baik perkotaan maupun pedesaan. Pada masa lalu daerah perkotaan pada umumnya dikenal dengan daerah elit sedangkan daerah pedesaan dikenal dengan daerah yang biasa saja bahkan terdapat sebagain orang yang mengenal daerah pedesaan sebagai daerah tidak elit (mungkin lebih sopannya seperti itu !!!!).

Namun demikian, pandangan sekarang sangat berbeda jika dibandingkan dengan zaman dahulu. Pandangan tersebut dipengaruhi oleh berbagai faktor dan salah satu faktor yang besar untuk mempengaruhi adalah lingkungan dan pendidikan. Pada saat ini banyak kisah yang mengungkap tentang keberhasilan anak pedesaan untuk dapat bersaing dengan anak perkotaan.

Sebenarnya, entah disadari atau tidak hal ini bukanlah perbedaan yang patut untuk diperdebatkan, namun alangkah indahnya ketika perbedaan tersebut digunakan untuk merajut kebersamaan sehingga menjadi lebih baik lagi. InsyaAllah. *****

Kembali pada kisah awal perjuangan seorang anak manusia yang berjuang dalam kondisi lingkungan dan pendidikan kurang begitu terkondisikan sehingga membuat banyak sekali anak yang tidak berkembang dengan baik sesuai dengan potensi yang dimilikinya. Namun demikian, terdapat satu hal yang menarik yang dapat kita jadikan pelajaran dan semoga bisa membuat kita bersyukur atas apa yang telah diberikan Tuhan kepada kita semua. Dalam kondisi yang begitu tidak kondusif, lingkungan yang begitu buruk, dan pendidikan yang sulit terjangkau, namun anak tersebut masih diberi kesempatan oleh Tuhan untuk dapat sekolah mulai dari TK, SD dan SMP.

Sejak duduk ditaman kanak- kanak, anak tersebut mempunyai potensi yang cukup luar biasa. Katakanlah anak tersebut dengan nama Cinta. Cinta adalah anak perempuan yang begitu kuat, tidak pernah mengeluh dalam melakukan sebuah tindakan. Segala sesuatu dilaluinya dengan penuh ketegaran. Suatu ketika, Cinta pernah ditanya oleh gurunya ” Cinta, kelak ketika kamu sudah dewasa, kamu ingin menjadi apa ??. dengan lantangnya cinta menjawab “Saya ingin menjadi Dokter, Bu Guru”,  “Kenapa, Cin, kok ingin menjadi Dokter. ” “Dengan menjadi Dokter, Cinta bisa mengobati orang sakit Bu, Cinta bisa menolong orang lain yang sedang membutuhkan”.

Setiap ditanya orang, Cinta selalu menjawab ingin menjadi Dokter. Karena dia berpikir bahwa itu adalah pekerjaan yang mulia. Suatu ketika, Cinta bercerita kepada kakeknya tentang keinginannya untuk menjadi Dokter. Kakeknya menjawab “Itu bagus nduk, tapi kita tidak punya biaya untuk kesana, sekolah itu mahal, untuk makan sehari – hari saja sudah sulit, gimana bisa kamu menjadi Dokter. Lupakan saja impian itu yang penting sekarang kamu sekolah sampai smp saja kemudian kerja seperti tetangga – tetangga kita yang sukses itu lho nduk”. Cinta merasa ada sesuatu hal yang tidak sesuai dengan dirinya kemudian dia bertanya kepada kakeknya “Kenapa Cinta harus seperti mereka, kakek, cinta ingin menjadi orang yang berbeda dibandingkan dengan orang lain, Cinta ingin menjadi lebih baik diantara yang paling baik”. “Iya, tapi kamu mau sekolah pakai apa??? apakah menjadi orang yang lebih baik harus sekolah tinggi, tidak sekolah pun kalau kamu rajin kamu pinter kamu bisa kerja dan uangnya ditabung dan dibelikan ladang. Itu sudah cukup untuk untuk kehidupan keluargamu kelak ” “Itu belum cukup Kakek, apa saya hanya akan bermanfaat untuk diri saya sendiri, saya juga inigin bermanfaat untuk orang lain”

Keinginan Cinta untuk bisa melanjutkan ke pendidikan lebih tinggi sangat kuat meskipun dihalangi oleh keluarganya. Tidak ada satupun keluarga yang mendukungnya. Cinta selalu berpikir bahwa “Kehidupan ini adalah perjuangan, segala sesuatu itu mungkin dan tidak ada yang tidak mungkin, belajar keras dan pantang menyerah itu adalah modal utama, itu yang selalu ingat nasihat dari guru kelasnya. Guru yang selama ini menjadi tempat curhatnya”. Guru tersebut selalu memberikan pencerahan tentang pentingnya pendidikan, pentingnya orang mencari ilmu. Biaya itu bukan suatu kendala karena banyak program beasiswa yang bisa didapat. Segala sesuatu yang baik insyaallah akan memberikan hasil yang baik pula.

Singkat cerita, setelah lulus SMP pun Cintan atas bantuan gurunya melanjutkan sekolah ke SMA meskipun ditentang oleh semua keluarga dan masyarakat didaerah tersebut, budaya yang ada pada daerah tersebut khususnya untuk perempuan adalah tidak boleh berpendidikan tinggi, dengan alasan rugi ketika sekolah tinggi karena suatu saat akan kembali kedapur. Mungkin mereka tidak salah bicara seperti itu namun kurang tepat saja. Perempuan seharusnya juga mendapatkan pendidikan yang layak untuk bekal kelak kehidupannya. Karena bagaimanapun juga perempuanlah yang nantinya akan menjadi madrasah pertama bagi anak – anaknya kelak. Akan sulit bagi seorang anak untuk menjadi lebih baik dengan kondisi keluarga yang belum terkondisikan dengan baik pula.

Lanjut cerita, dengan berbagai hambatan, cemohan dan segala sesuatu yang buruk telah menimpa hidupnya. Namun demikian siapa yang menyangka segala sesuatu yang buruk, terutama cemoohan orang yang jelek berdatangan itu bukan membuat Cinta lemah, akan tetapi hal itu membuat cinta lebih tegar dan pantang menyerah hingga akhirnya dia bisa menyelesaikan pendidikan diperguruan tinggi meskipun tidak sesuai dengan impiannya namun hingga akhirnya dia telah berhasil mendapatkan berbagai ilmu dan pengalaman yang berharga. selain itu, dia juga sudah bisa menghasilkan penghasilan sendiri dan hal ini cukup membuat bangga keluarga dan masyarakat yang ada didaerahnya. Mereka tidak pernah menyangka bahwa orang yang dulu di cemooh dan dianggap tidak bisa ternyata mampu untuk menjadi lebih baik. Memang benar “Allah tidak akan merubah keadaan suatu kaum, kekuali kaum tersebut berusaha untuk merubahnya”….

Sungguh luar biasa. Semoga kita bisa menjadi perempuan yang juga bisa mendapatkan ilmu pengetahuan dan pengalaman yang berharga dalam kehidupan ini. memang benar jik a ada yang mengatakan bahwa pengalaman adalah guru yang paling baik, dan guru itu untuk digugu lan di tiru sehingga bisa menjadi suri tauladan untuk menjadikan yang lainnya menjadi lebih baik lagi. I Love All My Teacher.